Real Indonesian Ladies »»
Recent Articles

Koleksi Busana Unik Berkarakter di IDEAatMazee

Konsep departement store mini di mal menjadi tren belanja fashion di Jakarta. Penggemar fashion di ibukota dari kalangan anak muda, cenderung mencari gaya busana unik dan beda. Mereka ingin menonjolkan karakter pribadi yang tak seragam. Destinasi belanja fashion, IDEA@Mazee, jeli melihat celah ini. Alhasil, sejak April 2011, IDEA menempati area seluas 72 meterpersegi di Mazee, berlokasi di lantai enam fX Lifestyle Center. IDEA@Mazee menjadi rumah dari 16 merek fashion lokal, yang punya karakter unik, di setiap rancangannya.

Kehadiran IDEA di Mazee memberikan pilihan segar untuk belanja produk fashion, baik busana perempuan dan laki-laki, hingga berbagai aksesori. Belasan perancang muda Indonesia unjuk karya mereka, dengan karakter desain yang tak seragam.
"Ada 13 perancang perempuan dan tiga perancang laki-laki yang menjual produknya melalui IDEA. Semuanya adalah perancang muda dari Indonesia, dengan rancangan busana lokal yang unik dan berkarakter kuat. Mereka adalah perancang muda yang idealis, kreatif, memproduksi karya terbaik. Namun, di IDEA, karya yang berkarakter kuat tersebut harus bisa dijual. Artinya, rancangan mereka harus ready-to-wear, masuk akal. Meskipun rancangan mereka cenderung tidak biasa, unik, berkarakter, namun untuk bisa berhasil di bisnis ritel fashion juga harus masuk akal," jelas Dandan Hamdani pendiri IDEA@Mazee kepada Kompas Female, di Jakarta, Jumat (6/5/2011).
Dandan berpengalaman tujuh tahun di bisnis ritel fashion. Pengalaman inilah yang memicunya menggandeng desainer lokal muda, dan berkolaborasi mempromosikan 16 merek, untuk memikat penggemar fashion di Jakarta. Benar saja, intuisi Dandan terbukti. Penggemar fashion di Jakarta menyukai konsep fashion yang beda. Dalam satu bulan, 500 koleksi busana di IDEA berhasil terjual.
"16 desainer ini harus memproduksi koleksi baru setiap satu bulan. IDEA sendiri juga selalu mengubah tata letak setiap minggu. Cara ini sengaja dilakukan agar pengunjung selalu mendapatkan sesuatu yang beda dan baru setiap kali datang ke IDEA. Pembeli mudah bosan jika barang yang dipajang tak berubah. Setidaknya dengan mengubah tata letak, produk lama yang tak sengaja terselip bisa menonjol dan memberikan sesuatu yang seakan baru bagi pembeli," jelas Dandan.
Awalnya, para desainer berusia 20-25 tahun ini merasa kewalahan memenuhi permintaan Dandan. Namun, untuk bertahan di bisnis ritel, strategi Dandan, mau tak mau harus dijalani. Alhasil, produk fashion di IDEA selalu menyegarkan, dan menjadi pilihan gaya busana penggemar fashion ibukota usia 25-35. Produk fashion harus realistis, inilah yang juga menguatkan posisi IDEA@Mazee, dengan menawarkan harga terjangkau mulai Rp 90.000 hingga Rp 450.000.
Bagi Anda yang suka bereksperimen dengan penampilan, tampil beda sesuai karakter pribadi, dengan tetap mengikuti tren terkini (terutama dalam hal warna), IDEA@Mazee adalah destinasi belanja fashion yang tepat. Dengan 16 merek yang menggoda selera berbelanja, seperti LA & Co, blowpop, Giffa, Wrong Stitch, Electric Mind, My Taste, USLS, GIACA, Teabag, SAIA, Sugar and Spice, Trunkbelle, Charme, Not Too Much, SABD, dan Trinket Box.
Kompas Female

Anda suka artikel ini? Bagikan artikel ini melalui:

0 komentar for this post

Posting Komentar
Silahkan berlangganan artikel disini
Berlangganan artikel di:
Real Indonesian Ladies

Silahkan isi email anda:

Sponsors
Template By SpicyTrickS.comSpicytricks.comspicytricks.com
Template By SpicyTrickS.comspicytricks.comSpicytricks.com
==========================================
====================